Tips & Trik Otomotif, Review, Inspirasi Modifikasi dan Berita Otomotif

Monday 25 May 2015

Penyebab Reflektor atau Mika Motor dan Mobil Menguning dan Cara Mencegahnya

Advertisement

Lampu pada kendaraan bermotor mempunyai fungsi sebagai penerangan pada malah hari atau penerangan ketika jalan dalam keadaan gelap. Maka unsur penerangan pada kendaraan bermotor sangat vital. Perawatan juga diperlukan untuk membuat sistem penerangan pada bermotor ini jadi maksimal.
Salah satu penyakit yang sering muncul pada sistem penerangan ini adalah reflektor yang menguning dan timbul retak-retak kecil. Nah bagi kendaraan kamu yang mengalami hal ini pastinya bikin kesel kan, selain membuat tampilan motor atau mobil jadi kurang menarik, reflektor atau mika yang menguning juga berpengaruh pada pencahayaan motor atau mobil yang semakin buruk. Lebih berbahaya lagi jika reflektor yang menguning membuat cahaya semakin redup. Tidak mau hal seperti itu terjadi, berikut ini saya ulas bagaimana cara mengatasi dan mencegah reflektor motor dan mobil menguning.

Penyebab Reflektor atau Mika Motor dan Mobil Menguning dan Cara Mencegahnya

Kita bicara dulu tentang apa penyebab reflektor atau mika menguning terlebih dahulu. Dari banyak penyebab, berikut ini yang paling banyak terjadi :

1. Mika reflector KW atau bukan reflector asli pabrikan motor.
2. Reflector terlalu panas atau sering dijemur dibawah terik matahari.
3. Daya lampu terlalu besar atau lampu terlalu panas.
4. Debu atau noda yang menempel.

Dari empat penyebab tadi, menguningnya reflektor dapat diatasi dengan :

1. Mengganti reflector KW dengan reflector asli bawaan pabrik motor atau mobil.
Memang harga reflektor KW lebih murah dibandingkan reflektor asli, namun dari segi ketahanan, reflector asli pasti lebih tahan terhadap panas dan cuaca. Jika budget terbatas kamu juga bisa menggunakan mika KW tapi pilih dengan kualitas yang baik.
Cara memilih mika motor KW dengan kualitas yang bagus yaitu dengan melihat bahan mika yang digunakan. Bahan mika yang bagus berbahan kaca, mika kualitas bagus juga lebih berat.

2. Jangan terlalu banyak menjemur motor dan mobil di terik matahari.

3. Ganti daya lampu sesuai daya yang di sarankan oleh pabrikan motor atau mobil.
Jika menggunakan lampu variasi, saran saya bisa gunakan lampu LED yang lebih adem ketika digunakan.

4. Cara keempat merupakan cara mengatasi lampu mobil yang menguning akibat noda atau debu yang menempel.
Cara ini hanya dapat dipraktekkan pada reflector mobil ya, motor tidak disarankan, karena mika motor lebih tipis dibandingkan mobil.

Prosesnya :
- Cuci permukaan reflector sampai bersih.
- Amplas reflector mobil dengan amplas yang paling halus sampai rata. Fungsinya untuk menghilangkan noda membandel pada permukaan reflektor.
- Ratakan hasil amplasan tadi menggunakan kompon dan lap halus. Gosok sampai benar-benar rata.
- Dan seketika noda akan hilang dari permukaan reflector mobil kamu.

Penyebab Reflektor atau Mika Motor dan Mobil Menguning dan Cara Mencegahnya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mimin MotorBanter

1 Response to "Penyebab Reflektor atau Mika Motor dan Mobil Menguning dan Cara Mencegahnya"

  1. Thank's broo , setelah saya coba hasilnya sungguh diluar dugaan ... kinclong

    ReplyDelete

Silahkan beri komentar untuk artikel ini.