Tips & Trik Otomotif, Review, Inspirasi Modifikasi dan Berita Otomotif

Thursday 18 June 2015

Cara Mengatasi Rem Cakram Berat dan Kaku Ketika ditekan

Advertisement

Rem cakram merupakan komponen yang paling baik dalam hal pengereman atau memperlambat laju kendaraan. seperti pada komponen kendaraan lain, rem cakram juga dapat mengalami kerusakan. Salah satunya adalah rem motor yang terasa berat dan kaku. Yang dimaksud rem berat disini adalah tuas atau handel rem yang ketika ditekan terasa berat dan kaku. Apa yang menyebabkan rem jadi kaku? Dan bagaimana cara memperbaikinya? Simak ulasannya berikut.

Cara Mengatasi Rem Cakram Berat dan Kaku Ketika ditekan

Penyebab rem cakram berat dan kaku.

Rem cakram yang terasa berat dan kaku ketika ditekan biasanya disebabkan karena piston rem yang rusak dan oli rem yang terlalu sedikit atau terlalu banyak pada master rem. Gejalanya dapat beragam, ciri-ciri piston rem yang rusak biasanya ketika tuas rem ditekan akan terasa kaku dan karet pelindung piston rem sobek. Bahkan jika sudah parah, tuas rem tidak dapat ditekan dan cakram dapat mengunci dengan sendirinya.
Oli rem yang terlalu sedikit atau habis dan oli rem terlalu banyak juga dapat menyebabkan rem terasa kaku. Karena oli rem berfungsi menyalurkan tekanan ke kaliper sehingga kaliper dapat menjepit cakram dan dapat memperlambat laju kendaraan. ciri-ciri motor yang kekurangan oli rem adalah tuas rem akan terasa dalam ketika ditekan dan motor perlu jeda untuk berhenti ketika dilakukan pengereman.

Cara memperbaiki atau mengatasi rem cakram terasa kaku dan berat.



Memperbaiki piston rem yang kaku dan berat.


Cara satu-satunya untuk memperbaiki piston rem yang kaku dan berat adalah menggantinya dengan yang baru. Piston rem dijual dengan harga 25 ribu sampai 50 ribu tergantung kualitas dan merek.

Menambah atau mengurangi volume oli rem.

Cara menambah oli rem yaitu dengan membuka tutup oli master rem kemudian mengisinya dengan perlahan sambil rem ditekan dan dilepaskan terus menerus dengan tujuan oli rem cepat mengalir ke kaliper. Pastikan juga oli rem tidak berlebihan atau telalu sedikit dengan cara melihat alat ukur volume pada master rem (berbentuk lingkaran transparan pada master rem standar pabrikan) yang ditandai dengan peringatan Hi dan Low.

Cara Mengatasi Rem Cakram Berat dan Kaku Ketika ditekan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mimin MotorBanter

0 Response to "Cara Mengatasi Rem Cakram Berat dan Kaku Ketika ditekan"

Silahkan beri komentar untuk artikel ini.