Tips & Trik Otomotif, Review, Inspirasi Modifikasi dan Berita Otomotif

Thursday, 29 October 2015

Istilah Nama Suku Cadang Motor yang Jarang Kamu Ketahui Bagian 2

Advertisement

Istilah Nama Suku Cadang Motor yang Jarang Kamu Ketahui – Melanjutkan artikel kemarin tentang Istilah Nama Suku Cadang Motor yang Jarang Kamu Ketahui bagian 1. Kali ini hadir lagi versi 2 nya agar kamu semakin tahu nama komponen pada motor kamu. Yuk simak.

1. Kiprok

Kiprok merupakan alat yang digunakan untuk mengatur atau membatasi keluar masuknya arus listrik pada motor. Kiprok selalu berhubungan dengan aki motor karena kiprok juga difungsikan sebagai charger aki. Selain itu kiprok sangat berpengaruh pada komponen listrik motor seperti lampu.
Kiprok mamiliki bentuk kotak dengan sirip-sirip pada sisi atasnya.

kiprok dan flasher
Kiprok (atas) dan flasher

2. Flasher

Flasher adalah komponen elektronika yang berfungsi mengatur kedip lampu sein pada motor. Flasher berbentuk kotak dan terhubung dengan kabel sein motor.
Jika lampu seinmu tidak mau kedip ataupun mati berarti flasher mengalami kerusakan. Jika kedip lampu seinmu ingin lebih cepat atau memiliki banyak variasi, kamu bisa mencoba flasher variasi yang banyak tersedia di toko sparepart motor variasi.

3. Cop busi

Cop busi merupakan komponen yang mengalirkan listrik ke busi motor ketika motor dihidupkan atau dioperasikan. Letak cop busi berada menutupi busi pada motor.

4. Koil

Koil merupakan salah satu komponen yang berhubungan dengan pengapian pada motor, berbentuk silinder atau kotak dan tersambung dengan cop busi. Letak koil biasanya berada dekat dengan busi motor.

5. Klep

Klep atau katup biasa juga disebut valve adalah komponen motor yang berfungsi mengatur buka tutup masuknya gas dari karburator ke ruang pembakan pada motor. Letak klep tepat berada diatas piston motor.
Klep dibagi menjadi 2 jenis yaitu klep IN atau masuk dan klep EX atau keluar.

6. Piston

Piston atau biasa disebut seher motor merupakan komponen penggerak mesin. Terletak didalam blok mesin dan bergerak konstant ke atas dan ke bawah.

7. Reflektor

Reflektor atau biasa disebut rumah lampu motor maupun mobil. Reflektor terdiri dari mika lampu dan rumah lampu yang dapat membiaskan cahaya.

8. Bordes

Bordes merupakan istilah lain dari pijakan kaki pada motor matic.

9. Kupu-kupu stang

Kupu-kupu stang merupakan komponen yang menghubungkan as shock depan dengan stang motor. Bentuknya yang mirip huruf V atau kupu-kupu yang membuatnya memiliki julukan kupu-kupu stang.

10. Balancer stang

Balancer stang merupakan komponen tempat jalu stang dipasang. Seperti namanya, balancer stang juga berfungsi menstabilkan stang kemudi pada motor.

Istilah Nama Suku Cadang Motor yang Jarang Kamu Ketahui Bagian 2 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mimin MotorBanter

0 Response to "Istilah Nama Suku Cadang Motor yang Jarang Kamu Ketahui Bagian 2"

Silahkan beri komentar untuk artikel ini.